5 Bisnis yang akan hilang di masa depan

1.Bisnis angkutan umum

Pada 5 tahun kedepan atau seterusnya mungkin bisnis angkutan umum akan menurun. Seperti kopaja,angkot, dan bajai. Alasan nya, karena perkembangan teknologi di masa yang akan mungkin
supir angkot,supir kopaja, dsb, bisa digantikan oleh robot atau mesin otomatis yang akan membawa kita sampai ketujuan dengan kecepatan dan waktu yang tepat.

2.Bisnis perbankan

Jaman sekarang sudah tercipta suatu alat atau benda pembayaran yang disebut E-Money. Dengan halnya itu, kita tidak perlu lagi membawa atau memakai uang cash. Kita bisa berbelanja melalui online dengan E-Money. Dan sekarang juga ada yang disebut dengan Bitcoins atau bisa disebut mata uang internet. Dengan menggunakan E-Money dan Bitcoins kita bisa lebih mudah dan praktis berbelanja atau membeli kebutuhan melalu internet.

Alasan bisnis akan hilang karena mungkin di 5 tahun yang akan datang atau seterusnya, orang-orang akan lebih memlih menggunakan E-Money dan Bitcoins. Karna semua manusia lebih menyukai hal yang lebih praktis dan mudah digunakan.


3.Bisnis percetakan buku

Saat ini bisnis buku percetakan sudah mulai menurun karna adanya kemajuan teknologi. Dengan kemajuan teknologi di bidang percetakan, kita bisa membaca informasi-informasi yang tersedia di internet. Jadi penjualan bisnis percetakan bisa dibilang sudah sangat menurun. Alasan nya, karena orang-orang lebih praktis membaca lewat internet dibanding buku. Tidak perlu repot-repot dan berat-beratan membawa buku.

4.Bisnis perminyakan

Mungkin 5 tahun kedepan atau seterusnya, bisnis perminyakan mungkin akan tergantikan oleh teknologi. Jadi semua barang atau benda yang berbahan minyak bisa digantikan oleh listrik sehingga menjadi alternatif. Dunia perlu membuat teknologi yang alternatif karna tidak selamanya bahan bakar ada. Mungkin dengan adanya kemajuan teknologi, kita bisa memperirit persedian bahan bakar atau minyak untuk 5-10 tahun kedepan.

5.Bisnis surat pos

Sekarang ini kita sudah bisa mengirim surat melewati internet yang disebut E-Mail. Dengan ini kita tidak perlu lagi pergi ke tempat pengiriman surat. 5 tahun yang akan datang, mungkin bisnis ini akan menghilang karena sedikitnya penggunaan jasa pengiriman surat melewati surat pos.

Komentar